foto: finansialku.com |
CoA - Haus? Di Indonesia yang kaya ini kita dapat dengan mudah menemukan air untuk di minum, baik itu air sungai yang jernih dan segar, atau air mineral yang sudah ready dalam kemasan, tentu dengan harga yang ramah di kantong.
Tapi di dunia ini, orang-orang kaya ternyata suka membuat hal yang ribet bahkan sekedar untuk minum. Air mineral yang secara umum murah itu, berubah menjadi super duper mahal yang tentunya juga hanya bisa dinikmati oleh orang-orang super kaya.
Berikut daftar 5 produk air mineral dengan harga ga masuk akal
1. Air Svalbardi - Rp 1.2 juta
Sumberi air ini diperoleh dari gletser di Kepulauan Svalbard di wilayah paling utama Norwegia, tepatnya di Samudra Arktik.
Membutuhan waktu sekitar 3 sampai 7 hari untuk mengambil bongkahan es yang sudah berumur 4000 tahun. Bongkahan es yang sudah diambil kemudian dipotong menjadi bagian-bagian yang lebih kecil untuk disimpan di tempat penyimpanan khusus.
Harga air mineral Svalbardi ditawarkan dengan harga Rp 1.2 juta.
2. Air Fillico - Rp 3 juta
Dengan kemasan yang mewah, air Fillico dibanderol dengan harga tinggi. Badan botol gelasnya dihiasi dengan kristal-kristal Swarovski dan ada jenis botol yang memiliki pegangan menyerupai sayap. Tutup botolnya pun berbentuk mahkota.
Sumber airnya diambil dari mata air Nunobiki di Kobe, Jepang. Air ini mengalir perlahan-lahan melalui bebatuan dari gunung Rokko sehingga banyak kandungan mineral dan oksigen di dalamnya.
Air Fillico ditawarkan dengan harga Rp 3 juta.
3. Air Kona Nigari - Rp 5.5 juta
Dengan harganya yang menembus Rp 5 juta, Air Kona Nigari diambil dari mata air sedalam 10 ribu kaki di bawah permukaan laut Kepulauan Hawaii. Konon, air ini memiliki khasiat untuk menyehatkan kulit dan menurunkan berat badan.
Air Kona Nigari ditawarkan dengan harga Rp 5.5 juta
4. Acqua di Cristallo Tributo a Modigliani - Rp 850 juta
Makin ga wajar, air kemasan ini harganya tembus Rp 850 juta. Desain kemasan minuman ini sangat unik, tidak cukup sampai situ, bahkan kemasannya berlapis emas 24 karat.
Sumber airnya berasal dari mata air di Pulau Fiji dan Perancis serta ditaburi 5 miligram emas bubuk 23 karat.
Nama belakang “Modigliani” diambil dari nama seniman Italia, Amedeo Clemente Modigliani, desainer kemasan air mineral ini.
5. Beverly Hills 9OH2O Luxy Collection Diamond Edition - Rp 1.5 milyar
Ini dia juara air mineral super mahal Beverly Hills 9OH2O Luxy Collection Diamond Edition. Ga tanggung-tanggung, harganya mencapai Rp 1.5 milyar.
Air yang bersumber dari pegunungan Sierra Nevada yang diproses dengan menambahkan kalsium dan potassium.
Tutup botol air ini terbuat dari emas putih serta 600 G/VS berlian putih dan 250 berlian hitam, dengan total 14 karat.
Pembeli juga akan mendapatkan 4 gelas kristal Baccarat dan persediaan Beverly Hills 9OH2O Lifestyle Collection selama setahun.
Menambah kesan ekslusif, air ini hanya tersedia sebanyak 9 botol.
Sumber: https://www.finansialku.com/air-mineral/